Photo by Thanh Duc Phan on Unsplash

Tips Merawat Rambut Kering, Rontok, Rusak Secara Alami

Tips Merawat Rambut Kering, Rontok, Rusak Secara Alami. Rambut adalah poin ketiga yang akan dilihat dan dinilai oleh orang lain, setelah wajah dan bentuk tubuh. Oleh karenanya, dibutuhkan perawatan rambut yang tetap untuk menjaga kecantikan rambut supaya rambut dapat memesona orang lain.

Tidak ada orang yang akan terlepas dari masalah rambut karena rambut tidak tumbuh tanpa adanya masalah. Masalah rambut paling pokok yang hampir dialami oleh seluruh wanita adalah rambut kering dan rontok yang ujungnya membuat rambut menjadi rusak.

Merawat rambut rusak harus dilakukan dari akar penyebabnya, rambut rusak tidak begitu saja terjadi tanpa adanya penyebab. Rambut rusak biasanya didahului dengan kondisi rambut yang kering dan rontok karena kekurangan nutrisi. Terkadang tips merawat rambut yang coba Anda lakukan tidak serta merta mengembalikan kesehatan rambut Anda dari masalah rambut rusak.

Photo by Thanh Duc Phan on Unsplash

 

Tips Merawat Rambut Kering, Rontok, Rusak Secara Alami

Sebelum berbicara lebih banyak mengenai rambut rusak dan bagaimana cara yang terbaik untuk mengatasinya. Lebih baik jika Anda mencoba untuk mengatasi rambut kering dan rontok. Simak beberapa tips merawat rambut kering maupun rambut rontok atau keduanya di bawah ini:

  • Tidak mengikat rambut dengan kencang dan tidak mengikat rambut disaat akan beristirahat di malam hari akan memperbaiki atau mengurangi rambut yang rontok. Rambut yang tergerai bebas akan membuat rambut lebih sehat karena bisa bernapas dengan bebas setelah sebelumnya melakukan berbagai aktivitas. Ikatan rambut yang terlalu kencang akan menyakiti akar rambut, kulit kepala sehingga rambut menjadi lebih kering dan rontok.
  • Pentingnya asupan makanan. Untuk perawatan dari dalam yang mana juga sama pentingnya, Anda bisa mulai dengan meningkatnya konsumsi sayuran dan buah-buahan yang organik jauh lebih sehat, imbangi dengan konsumsi kacang-kacangan, protein hewani dan protein nabati untuk menambah asupan nutrisi pada folikel rambut yang rusak. Kondisi rambut yang rusak mungkin tidak bisa berubah dengan cepat, tapi setidaknya Anda bisa mengurangi risiko rambut ke arah yang jauh lebih buruk.
  • Perawatan minyak alami dan kondisioner akan membantu menutrisi rambut. Rambut kering dan rontok memiliki nutrisi yang jauh lebih banyak dibandingkan dengan rambut normal. Tips merawat rambut rontok dengan rutin memakai kondisioner setelah selesai keramas atau dengan mengoleskan minyak alami dengan merata pada permukaan kepala hingga meresap langsung ke kulit kepala dan rambut.
  • Tips merawat rambut rusak dengan menambah memberikan nutrisi yang dibutuhkan oleh rambut. Caranya dengan rutin melakukan masker rambut, imbangi dengan rutin keramas dan memakai kondisioner. Lakukan ketiga hal tersebut dengan benar sehingga rambut Anda tidak berketombe dan sebisa mungkin hindari pemakaian hairdryer untuk mengurangi rambut kering dan rontok yang lama kelamaan akan membuat rambut Anda menjadi rusak.
  • Tips merawat rambut secara alami bisa dilakukan di rumah setiap minggu. Contohnya, disaat Anda ingin melakukan masker rambut, Anda bisa memakai madu dan kuning telur sebagai bahan masker atau dengan memakai lidah buaya. Masker alami jauh lebih baik dan aman untuk mengatasi rambut yang rusak, meskipun cara ini tidak membuahkan hasil yang cepat.

Tips merawat rambut dengan mengupayakan berbagai cara, dimulai dengan perawatan rambut di rumah dengan masker, selalu mencuci rambut dengan sampo plus kondisioner, memakai minyak alami sebagai bahan alami untuk menambah nutrisi dan menambah asupan makanan bergizi yang baik untuk merawat rambut dan akar rambut yang rusak, semuanya harus dilakukan secara disiplin dan teratur.